Polres Pacitan Amankan 29 Motor Diduga Balapan Liar

 


PACITAN-Polres Pacitan menggelar razia balap liar dan patroli cipta kondisi pada Sabtu (25/5/2024) dini hari. 


Hasilnya, 29 motor pelanggar aturan berhasil diamankan petugas.


Razia yang dimulai pukul 00.00 WIB ini menyasar titik rawan balap liar kawasan JLS Barehan Sidoharjo - JLS Sirnoboyo. 


"Seluruhnya langsung kami bawa ke Mapolres. Satu unit kendaraan bermotor tanpa surat-surat juga diamankan," ujar Kapolres Pacitan, AKBP Agung Nugroho. 


Patroli cipta kondisi ini diikuti oleh para pejabat utama Polres Pacitan, anggota Satlantas, Reskrim, Intelkam, dan Propam.


"Kegiatan ini sebagai upaya preventif untuk mengantisipasi kegiatan masyarakat yang dapat mengganggu ketertiban umum," jelas Agung. 


Selain itu dia mengimbau masyarakat untuk mematuhi aturan lalu lintas dan tetap menjaga kondusifitas wilayah.


"Kami imbau masyarakat untuk sama-sama menciptakan rasa aman dan nyaman di lingkungan," pintanya. 


Razia balap liar dan patroli cipta kondisi ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Pacitan. (*red)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Hendak Kabur dari Rumah, Satlantas Polres Bangkalan Koordinasi dengan Polsek Kenjeran Serahkan Ke Pihak Keluarga

Polresta Malang Kota Berhasil Amankan Pelaku Curanmor Bersajam Beraksi di 20 TKP

IPW: Kemanusiaan Kapolri Sangat Kuat Loloskan Casis Bintara Korban Begal